Header image
  HOME ::
     
 

Bupati Persentasekan Profil Potensi Daerah

 

Bertempat di Aula pertemuan Pemerintah Kabupaten Paniai beberapa waktu lalu, Bupati Paniai Naftali Yogi,S.Sos mempersentasekan Profil Potensi Daerah Kabupaten Paniai kepada Tim Word Banck atau Tim Bank Dunia  dalam rangka meningkatkan pelayanan disegala bidang pembanguan  baik Ekonomi, Politik, Sosial dan Budaya.

“inilah wajah Kabupaten Paniai,  kota bersejarah dari jaman jepang, belanda sampai pada jaman Negara kesatuan republic Indonesia,”tukas Bupati sambil menunjukan data gambaran Potensi Daerah.

Usai mempersentasekan keadaan dan potensi daerah, Bupati mengatakan,  sekarang saatnya kita membuka jaringan kerjasama disegala bidang sebab waktu tidak akan menunggu, untuk itu harapan saya bahwa bukan sekarang kapan lagi bukan kita siapa lagi. dengan demikian mari kita wujudkan motto paniai hari esok lebih baik dari hari ini perlu berpadanan dengan visi dan misi bupati dan wakil bupati periode 2007-2012 mendatang.

 

Mennurut Bupati, dalam menjalankan roda pemerintahan sistim yang perlu terapkan adalah sistim monitoring dan perencanaan pelayanan publik sangat diharapkan, sistim dan pola kerja yang efektif adalah monitoring, perencanaan yang matang. Untuk itulah Pemda terus berupaya untuk menuju  kesana.

“Kira kira persoalan apa yang dihadapi oleh pemda dalam hal apa saja perlu kita optimalkan, perlu ada berpadanan dengan dorongan insentif yang berlanjut agar dapat tercapai tujuan yang kita inginkan bersama,”tutur Bupati.

Kata Bupati  perlu ada reformasi Birokrasi  daerah, supaya kinerja pemerintah daerah betul betul menyentuh kepada masyarakat yang sedang menanti kebijakan pemerintah yang sesungguhnya melalui program pembangunan seperti  Pendidkan, sebab  SDM merupakan fondasi utama daerah, untuk itu akan membuka sistem berpola asrama sebab manusia paniai yang memiliki kualitas harus melalui pembinaan.

Jadi dalam hal ini saya akan mempercayakan kepada pihak misi keuskupan supaya pembinaan betul betul menyatuh langsung. Sebab Satu indikator yang sedang jalani adalah distrik sugapa sedang pakai sistim berpola asrama yang dijalankan oleh Yayasan Pelita Kasih. Apabila ada pembinaan sudah tidak kalah saing dengan dalam dunia ketrampilan,”katanya.

Untuk dibidang kesehatan, kata Bupati, Pegunungan papua diderita penyakit TBC, ISFA, dan Paru-paru merupakan salah satu penyakit yang selalu diderita oleh masyarakat, dengan demikian saya selaku bupati punya sangat peduli program bagaimana datangkan tenaga dokter yang siap melayani masyarakat diperkampungan. Dilihat dari sisi biaya kontrak tenaga dokter cukup besar tapi siap membiayai demi kesehatan dan keselamatan masyarakat.bidang infra struktur seperti membuka keterisolasian daerah menghubungkan daerah yang satu dengan daerah yang lain supaya pelayanan prima pemerintahan tetap nyambung.

Sisi penambangan didaerah paniai,Bupti mengatakan,  pengalaman masa lalu merupakan pegangan kita bersama seperti PT.Free Port Indonesia mengecewakan masyarakat pribumi hingga kini hidup kemiskinan dan mati diatas kekayaannya sendiri, untuk itu didaerah paniai perlu ada kesepakatan bersama dari berbagai organisasi kemasyarakatan yang ada.     

Dari pihak Bank Dunia melalui ketua Tim Bank Dunia Mr. Zony menuturkan,  a yang layak mendapatkan sentitif didaerah ini seperti apa, layak ditentukan oleh bupati bersama perangkat daerah sebab reformasi pemerintahan, reformasi pengguna anggaran sangat penting.

Lalu kata Zony agi, masalah potensi daerah pun sangat menentukan sebab kami dari Bank Dunia siap membantu untuk meringankan beban pemerintah kabupaten paniai. Apa yang sudah dipersentasekan oleh bupati paniai kami dari tim Bank Dunia siap menerima hanya kembali kepada kesediaan oleh pemerintah daerah saja, Cuma hal itu yang kami perlu tekankan supaya menjadi bahan pertimbangan demi kemajuan selanjutnya.

 
copy right © deiyaiuwe